seputarborneo.news@gmail.com

082152561188

Disdik Dukung Kemah Bakti Pramuka SMP se-Kecamatan Baamang

by Redaksi - Tanggal 14-12-2024,   jam 10:21:56
Para peserta anggota Pramuka dari salah satu sekolah menunjukan aksinya. (FOTO:DISDIK KOTIM)

SB, SAMPIT – Dinas Pendidikan (Disdik) Kotawaringin Timur (Kotim) mendukung penuh kegiatan Kemah Bakti Pramuka ke-II SMP se-Kecamatan Baamang yang digelar di SMP Negeri 9 Sampit, Sabtu (14)12/2024).

Kasi Kurikulum dan Penilaian SMP Dinas Pendidikan Kotim Herman Yudianto menyampaikan apresiasi serta terima kasih kepada peserta kepala sekolah, pengurus Kwarran Baamang serta semua pihak yang telah mengaktifkan kegiatan kepramukaan di wilayah tersebut.

"Saya mengapresiasi para kepala sekolah yang terus aktif membina peserta didik di gugus depan masing-masing," ungkap Herma Yudianto.

Ia menyampaikan lingkungan sekolah adalah ujung tombak pembinaan Pramuka untuk membentuk generasi yang beriman, berakhlak mulia, patriotik dan taat hukum.

Herman menekankan pentingnya menjunjung nilai-nilai luhur bangsa, membekali peserta didik dengan kecakapan hidup, serta membangun semangat kebangsaan dan kepedulian terhadap lingkungan.

"Begitu pula membangun kerjasama, kekompakan, dan kreativitas dalam kegiatan Pramuka," ujarnya.

Ia juga memberikan apresiasi atas prestasi Kwarran Baamang sebagai ranting tergiat setiap tahunnya yang merupakan pencapaian luar biasa yang tidak lepas dari dukungan semua pihak.

Melalui kegiatan kemah bakti bersama lima SMP Se Baamang diharapkan peserta Pramuka dapat semakin termotivasi untuk mengamalkan nilai-nilai Pancasila dan terus berkontribusi dalam membangun bangsa dan menjaga lingkungan.

Lima sekolah yang berpartisipasi dalam kegiatan Kemah Bakti ke-II Penggalang se Kecamatan Baamang adalah SMP Negeri 9 Sampit, SMP Negeri 3 Sampit, SMP Negeri 11 Sampit, SMP PGRI 4 Sampit, dan SMP Negeri Satu Atap 2 Baamang. (f1/sb)