SB, PALANGKA RAYA - Sekretaris Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya, Rana Muthia Oktari imbau masyarakat untuk bijak dalam memilih takjil untuk berbuka puasa.
Ia mengingatkan masyarakat untuk lebih selektif dalam membeli makanan dengan mempertimbangkan kebersihannya agar terhindar dari keracunan makanan.
"Sekarang banyak pasar kue disini ya, itu dilihat juga kebersihannya, selektif lah dalam memilih makanan berbuka puasa," ucapnya, Rabu (12/3/2025).
Ia menyarankan, untuk membeli makanan di pedagang yang terjaga kebersihan dagangan dan tempat berjualannya.
"Pilih pedagang yang menutup makanan jualannya agar tidak dihinggapi lalat, kalau melihat ada lalat, bisa juga diingatkan pedagangnya agar segera menutup makanannya," ujarnya.
Lebih lanjut, Rana juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga pola makan selama bulan ramadhan ini agar terhindar dari risiko gangguan kesehatan.
"Dari siang kan kita sudah merasa lapar, sudah merasa haus, jadi pengen buka pakai gorengan, pakai yang manis-manis, mungkin boleh sedikit, jadi pelan-bulan bukanya mungkin pakai kurma dulu, nanti sholat maghrib dlu, baru kita lanjut, pilih makanan-makanan yang sehat," tuturnya.
Rana berharap dengan lebih bijak memilih dan mengatur pola makan, masyarakat bisa terhindar dari resiko ganggun kesehatan dan bisa menjalankan ibadah buasa dengan optimal. (sb)