seputarborneo.news@gmail.com

082253082672

Warga Perum Griya Bukit Hibul Permai Minta Pengembang Segera Bangun RTH

by Redaksi - Tanggal 24-08-2025,   jam 12:19:26
Kegiatan warga RT 13, Kelurahan Nanga Bulik, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau saat peringatan HUT Ke-80 Republik Indonesia. FOTO: BAYU

SB, NANGA BULIK- Warga RT 13, Kelurahan Nanga Bulik, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau mengharapkan dan meminta pengembang perumahan Perum Griya Bukit Hibul Permai segera bisa membangun Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang ramah anak. 

Salah satu warga RT 13 Golbertus mengatakan warga mengharapkan pengembang perumahan segera menyediakan lahan Ruang Terbuka Hijau (RTH) untuk area bermain anak-anak di lingkungan perumahan Perum Griya Bukit Hibul Permai. 

"Sampai Hari ini Anak-anak sangat sering menggunakan halaman Yayasan Basarah untuk bermain Bola, bermain Layang-layang, dan kegiatan sosial interaksi warga Lainnya, dimohon pengembang memperhatikan tersebut," ucapnya. 

"Pengembang perumahan memiliki kewajiban untuk menyediakan RTH sesuai dengan peraturan yang berlaku, di dalam kompleks perumahan," pungkasnya. 

Ketua RT 13 Dicki Febrianto mengatakan

Ruang terbuka hijau (RTH) memiliki berbagai manfaat penting bagi lingkungan dan masyarakat sekitar, seperti untuk interaksi sosial bagi masyarakat, meningkatkan kualitas hidup dan keindahan lingkungan. 

"Dengan adanya RTH yang memadai, anak-anak memiliki tempat yang aman dan sehat untuk bermain, belajar, dan bersosialisasi, sementara lingkungan sekitar juga mendapatkan manfaat dari keberadaan area hijau tersebut," ujarnya. 

Dalam konteks Perumahan Permai, pembangunan RTH akan memberikan dampak positif bagi warga dan lingkungan sekitarnya. "Oleh karena itu, warga berharap pengembang segera merealisasikan pembangunan RTH tersebut," pungkasnya. (BY/SB)