SB, NANGA BULIK - Kodim 1017/Lamandau menggelar kegiatan Trabas dalam rangka merayakan HUT TNI Ke-78.
Dandim 1017/Lamandau Letkol Arm Ari Sugiharto, S.Sos, melepas ratusan peserta Trabas yang di pusatkan di lapangan sepak bola Desa Tri Tunggal Sabtu (11/11/2023).
"Kegiatan Trabas tersebut dalam rangka HUT TNI Ke-78 mengambil tema TNI patriot NKRI pengawal demokrasi untuk Indonesia maju, dan diikuti oleh ratusan peserta baik dari dalam kota, juga luar kota sekitar Kabupaten Lamandau," ujar Letkol Arm Ari Sugiharto.
Dirinya menambahkan banyak rintangan yang akan di hadapi oleh raiders, seperti Prolog/Trial game, Zona 1 (T) Kuari , Zona 2 (N) Turunan Sekar Langit, Zona 3 (I), Zona 4 Parit 21, Full Track, Selain rute yang sulit, ada juga tanjakan berhadiah yang telah menanti para peserta Trabas kegiatan tersebut diikuti sebanyak 165 peserta.
Dandim Letkol Arm Ari Sugiharto juga sampaikan terima kasih kepada Ketua Panitia berserta anggota panitia atas usaha yang luar biasa, sehingga trabas dalam rangka memperingati HUT TNI ke 78 Tahun 2023 dapat berjalan dengan baik, aman dan lancar.
"Kita siapkan doorprise sepeda motor dan hadiah menarik untuk para peserta yang beruntung," jelasnya.
Ari Sugiharto berharap kegiatan seperti ini bisa dilaksanakan di setiap tahunnya, trabas bisa memperkenalkan wilayah Lamandau, dan sebagai ajang silaturrahmi.
"Dari sini lah kita bisa juga memperkenalkan wisata alam yang ada di Kabupaten Lamandau,” pungkasnya. (by)