SB, SAMPIT - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) membuka pendaftaran Beasiswa Gerbang Mentaya 2024 untuk mahasiswa dan pelajar di Kabupaten Kotim.
"Berdasarkan hasil rapat tim verifikasi pada 29 Februari 2024, kami membuka pendaftaran Beasiswa Gerbang Mentaya 2024," kata Sekda Kotim, Fajrurrahman, Senin (1/4/2024).
Adapun beasiswa ini ditujukan bagi pelajar dan mahasiswa di Kotim dengan mendaftarkan diri untuk Beasiswa Gerbang Mentaya 2024 melalui link https://msha.ke/beasiswagerbangmentaya2024#links
"Untuk beasiswa pelajar/mahasiswa kurang mampu kuotanya 400 orang dan untuk beasiswa mahasiswa tahap akhir 120 orang jadi total 520 kuota yang tersedia," terangnya.
Mwnurutnya, pelajar yang terdaftar di sekolah negeri maupun swasta dan mahasiswa aktif jenjang pendidikan diploma dan sarjana baik Pergutuan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Negeri Tinggi Swasta (PTS).
"Bagi mahasiswa diploma III paling rendah semester duda dan paling tinggi semester empat. Sedangkan untuk mahasiswa diploma IV dan strata I (S1) paling rendah semester dua dan paling tinggu semester enam,” sebutnya.
Bagi mahasiwa strata II (S2) paling rendah semester dua dan paling tinggi semester tiga.
Fajrurrahman menjelaskan bagi pelajar dan mahasiswa yang menerima beasiswa atau bantuan keuangan dari sumber lain maka tidak bisa mendaftar Beasiswa Gerbang Mentaya tahun 2024.
Ia juga mengingatkan bagi pelajar dan mahasiswa yang sebelumnya telah menerima Beasiswa Gerbang Mentaya tahun 2023 wajib memberikan laporan pertanggung jawaban atau LPJ.
"Bagi penerima Beasiswa Gerbang Mentaya tahun 2023 tidak menyampaikan LPJ maka berikutnya dianggap tidak memenuhi syarat," tegasnya.
Pendaftaran Beasiswa Gerbang Mentaya dibuka sejak 1 April 2024 sampai dengan 15 Mei 2024 atau sampai kuota terpenuhi.
Informasi lebih lanjut terkait ketentuan Beasiswa Gerbang Mentaya tahun 2024 dapat di akses melalui https://cloud.kotimkab.go.id/s/MtsFT3rpBXxE6zp. (f1/sb)